Kalian pasti pernah dengar salah satu restoran chained-ramen yang terkenal ini di Jakarta dan sekitarnya! Berasal dari Fukuoka dan diboyong ke Indonesia, nggak merubah authentic taste yang mereka suguhkan, loh. Kali ini, di tengah-tengah musim hujan, aku datang ke ke salah satu cabang restoran Hakata Ikkousha yang ada di Gading Serpong, Tangerang. Membayangkan menyeruput hangatnya kuah ramen dengan backsound suara hujan bikin jadi ngiler, yuk, langsung cus ke lokasi aja!

Untuk dalamnya sendiri, kapasitasnya nggak terlalu besar, sehingga bisa saja kita harus menunggu pada saat kita datang. Untungnya, aku datang ketika jam makan siang sudah lewat, sehingga hanya tersisa beberapa customer yang baru saja akan menyelesaikan makan siang mereka. Nah, disini mereka punya beberapa menu orisinil, nih! Aku pesan best-seller ramen mereka, yaitu Ramen Babi Spesial (Rp. 68.000), Ramen Naga Merah (Rp. 72.000), dan Gyoza Babi Bakar (Rp. 37.000). Oh iya, disini menunya nggak cuma babi aja kok guys, mereka juga ada pilihan ayam ya! Jadi kalian bisa pesan sesuai selera kalian.

Nah langsung aja kita review ya untuk makanannya!

Ramen Babi Spesial

Ramen Babi Spesial (Rp. 68.000) menggunakan chasiu babi dan telur rebus. Chasiu babi nya lembut banget dan untuk mengunyahnya nggak harus pakai banyak tenaga. Sementara untuk telur rebusnya sudah full-boiled jadi nggak terlalu meninggalkan kesan karena seperti telur rebus biasa. Nah, untuk rasa ramennya, gurih dan savory banget. Kuahnya cukup kental tapi tetap clean, artinya nggak ada serat-serat kaldu atau minyak yang mengganggu ketika masuk ke mulut dan tenggorokan, tapi rasa kuahnya akan linger di dalam mulut meskipun sudah ditelan. Untuk ramennya sendiri menggunakan tipe mie lurus tapi enggak yang lembut banget, jadi lebih ke hard-boiled noodle, yang mana menurut aku pribadi, aku lebih suka kalau bisa lebih soft lagi. Jadi untuk pecinta mie yang gampang hancur, aku saranin pesan yang soft-boiled noodle.

Ramen Naga Merah Babi

Ramen Naga Merah Babi (Rp. 72.000) menggunakan telur orak-arik yang udah dicampur kedalam kuah ramennya. Dengan potongan daging babi chasiu yang menghiasi mangkok ramen, kombinasi ini benar-benar comfort food banget karena mereka menawarkan rasa pedas yang comforting. Untuk tingkat kepedasannya nggak bisa request, tapi jangan khawatir, karena rasa pedasnya enggak menyiksa, tapi tetap aku saranin kalau nggak makan pedas sama sekali, sebaiknya coba yang tamtam aja ya guys! Oh ya untuk kuahnya sendiri dia lebih savory daripada yang Ramen Babi Spesial, dan lebih bertekstur karena ada campuran telur orak-ariknya, jadi rasa kuahnya enggak cuma pedas aja ya guys. Dan untuk mie nya juga mereka lebih rekomen menggunakan mie keriting, dan tekstur mie keritingnya juga terbilang pas karena meskipun chewy tapi enggak kayak karet!

Gyoza Babi Bakar

Gyoza Babi Bakar (Rp. 37.000) rasanya gurih dan nggak terlalu oily diluar tapi juicy di dalam! isiannya juga nggak pelit, sehingga ketika kita gigit gyozanya, isinya bisa sampai hampir tumpah keluar! Menurutku tekstur gyozanya oke banget nih, tapi rasa daging gyozanya sedikit asin untuk mulutku karena aku nggak terlalu bisa makan asin, tapi aku yakin teman-teman yang doyan asin pasti gyoza ini bakalan nagih! Oh ya, aku akalin makan gyoza ini dengan kuah pedas Ramen Naga Merah! Dan membantu banget untuk mengimbangi rasa asin gyoza dengan rasa pedas dan gurih dari kuah Ramen Naga Merah!

Untuk Info Lebih Lanjut:

Dapatkan informasi mengenai nomor telepon dan jam operasional pada halaman dibawah.